Minggu, 19 April 2015

Nama dan Logo Perpustakaan Desa




              

Nama Perpustakaan Desa ini adalah Perpustakaan Suruh Cerdas, nama tersebut pemberian dari Kepala Desa Suruh Bapak Wahyudi Heriyanto S.Pd. Harapan dari nama tersebut adalah Perpustakaan ini bisa menjadi tempat mencari ilmu, sehingga warga suruh menjadi warga yang cerdas. Semoga sedikit demi sedikit harapan itu dapat terwujud. Amin… 
                Logo Perpustakaan ini di buat oleh mas Faizal Ardyansyah Surya Putra, mahasiswa lulusan Desain Grafis Unesa dan Pendidikan Seni Rupa Adi Buana Surabaya, berkat bantuan beliau Logo tersebut dapat di buat dengan mempunyai Filosofi di setiap simbolnya.
  1. Simbol Buku 3 Susun : Melambangkan sila ke-3 dari Pancasila yaitu Persatuan Indonesia. Di harapkan perpustakaan ini menjadi tempat pemersatu warga Suruh.
  2. Simbol Bintang          : Bintang melambangkan Cita-cita yang tinggi, bahwa Cita-cita berawal dari mimpi kecil seperti juga bintang kecil, saat kita berusaha dan berbekal ilmu mimpi dan cita-cita kita bisa mejadi kenyataan seperti bintang kecil yang dri bawah bisa menjadi bintang yang besar.
  3. Warna Biru Buku         : Warna biru mempunyai arti warna kepercayaan
  4. Warna Kuning Bintang : Warna kuning mempunyai arti semangat yang bersinar, di harapkan cita-cita kita bisa kita raih dengan semangat dan kita bisa menjadi seseorang yang bersinar dengan prestasi kita.
                Semoga dari nama dan logo tersebut bisa menjadi do'a untuk Perpustakaan Desa ini. Harapan saya tidak banyak untuk perpustakaan ini, saya ingin perpustakaan ini bisa menjadi perpustakaan yang bermanfaat untuk orang banyak, menjadi ladang ibadah saya dan sedikit sumbangsi saya untuk bangsa dan Negara Indonesia tercinta.
                Terima kasih kepada Bapak Kepala Desa yang sangat memberikan kebebasan dan kepercayaan dalam pengelolaahan perpustakaan, serta mas Faizal yang selalu membantu dalam hal Kreatifitas Perpustakaan Desa Suruh Cerdas ini. Semoga Allah membalas kebaikan beliau berdua… amin ya robb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar